Suar.ID -Sejak Rabu (28/10), Instagram DJ Katty Butterfly sudah dibanjiri berbagai komentar dari netizen.
Pasalnya, DJ cantik asal Thailand ini membawa sebuah kabar yang sungguh tak terduga hingga minta doa.
Di hari ulang tahunnya, ia memutuskan untuk memeluk agama Islam dan menjadi mualaf.
Dibimbing oleh Gus Miftah, DJ Katty Butterfly mengucap syahadat dan siap menjalani kehidupan baru.
Melalui caption yang ia tuliskan, ibu satu anak tersebut meminta doa agar jalan baru yang ditempuhnya istiqomah.
"Assalammualikum..
Alhmdllah di hari ulang tahun dut , dut mau membuka lembaran baru , alhmdllah dut sudah memeluk agama islam .
dut sangat bahagia sekali , doakan dut istiqomah ya semuanya
29/10/2020 terimakasih @gusmiftah sudah membimbing aku," tulisnya.
Terlihat dalam foto unggahan, sang DJ tampil berbeda dari biasanya.
Katty memakai hijab syari berwarna hitam.
Beberapa orang terdekat ikut mendampinginya.
Unggahan DJ Katty langsung diserbu ribuan komentar.
Banyak yang mengucap selamat dan mendoakan langkah baru DJ Katty.
(Galuh Palupi)
Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul "POPULER DJ Katty Butterfly Jadi Mualaf, Pakai Hijab Syari hingga Minta Doa Semoga Istiqomah".
Kebiasaan Makan Aneh DJ Butterfly
Nama DJ (Disc Jockey) Katty Butterfly nampaknya kian dikenal oleh masyarakat Indonesia.
Sejak kemunculannya dalam beberapa acara televisi Tanah Air, wajah DJ Butterfly kini semakin familiar.
Perempuan yang bernama asli Poltee Kattarey ini memang belum terlalu fasih menggunakan bahasa Indonesia mengingat ia berasal dari Thailand.
Kendati demikian, hal itu tak menyurutkannya untuk terus belajar dan mengenal Indonesia.
Dalam beberapa unggahan foto di akun Instagram pribadinya, perempuan ini dengan bangga menunjukkan bendera merah putih.
Menariknya lagi, ia bahkan ikut menghormati jasa pahlawan emansipasi perempuan Indonesia yakni Raden Ajeng Kartini pada 21 April lalu.
Nah, salah satu fakta menarik lainnya adalah kecintaan DJ Butterfly pada makanan nusantara.
Namun, seleranya terhadap berbagai jenis makanan kerap membuat masyarakat heran.
Bagaimana tidak, selain gemar mengonsumsi makanan yang tak banyak disukai orang seperti jengkol, DJ Butterfly juga gemar makanan mentah.
Dalam beberapa tayangan televisi, DJ Butterfly bahkan kerap menunjukkan kegemarannya dalam mengosumsi makanan mentah.
Ia pernah terlihat asyik mengonsumsi pare, daun bawang, petai, bahkan hingga lidah buaya.
Pada beberapa unggahan videonya, perempuan cantik yang kerap mengenakan daster ini dengan santainya mengonsumsi makanan-makanan mentah tersebut.
Nah, sebenarnya ada manfaat dan bahaya jika gemar memakan makanan mentah.
Manfaatnya, kandungan gizi yang ada dalam makanan tersebut tetap utuh karena belum dimasak atau diolah dengan bahan-bahan lain.
Pada gilirannya, makanan mentah akan memberikan nutrisi penuh pada Moms.
Bahayanya adalah jika beberapa makanan tersebut mengandung bakteri yang akan mati pada suhu tertentu atau harus direbus.
(Fairiza Insani Zatika)
Artikel ini telah tayang di Nakita.ID dengan judul"DJ Butterfly Gemar Konsumsi Makanan Mentah, Baikkah untuk Kesehatan?".