"Kalau 9 orang, 3 orang ada orang Minangkabau maka sesungguhnya Minangkabau mewarnai setiap langkah dan gerak pemikiran Indonesia."
"Ini iklan gratis untuk anak muda Minangkabau supaya dia lebih memahami siapa, apa, dan bagaimana Minangkabau," kata UAS lagi.
Di akhir pembicaraan, UAS pun mengingatkan para pemimpin,khususnya Puan Maharani agar tidak sembarangan berbicara karena apa yang dikeluarkan dalam pembicaraan itu adalah cermin apa yang ada di kepalanya.
"Siapa yang bicara, dia sedang tunjukkan isi kepala kepada orang banyak."
"Oleh karena itu, apabila kita tidak terbiasa terlatih berbicara, lebih baik bicara pakai teks supaya selamat," katanya.
Inilah pandangan UAS di ILC bertajuk Sumbar Belum Pancasilais sebagai buntut dari pernyataan Puan Maharani.
Minangkabau dengan Pancasila, maka kita lihat satu per satu dari sila-sila Pancasila.
1. Sila pertama Ketuhanan Yang Maha Esa
Bicara tentang ketuhanan, saya masuk suku talang, suku anak dalam, suku kubu dan lain-lain, di sana masih ada orang yang tidak bertuhan.