"Jadi semua peran maupun antagonis, kita harus bawakannya dengan baik."
"Kalau memang penonton memberikan respon apapun, berarti perannya sampai ke mereka," tambahnya.
Garneta Haruni
Rupanya peran antagonis atau menjadi wanita jahat itu diakui wanita kelahiran Surabaya, 25 Julu 1985 tersebut sampai ke anaknya, Velove.
Bahkan, Garneta sampai dikomentari anaknya sendiri dengan sebutan wanita jahat, karena sering berperan antagonis dalam FTV tersebut.
"Anak aku pernah nonton sinetron aku, terus dia bilang, 'kok mommy jahat banget. Enggak boleh loh jahatin orang, kan mommy ajarin aku ga boleh jahat, kok mommy disitu jahatin orang' gitu," jelasnya.
Sebagai seorang ibu, Garneta Haruni mencoba memberikan penjelasan dan pengertian ke putrinya, bahwa semua yang ia lakuin di layar televisi hanyalah peran belaka saja.
Garneta Haruni
"Aku langsung kasih pengertian, 'itu cuma akting, karena mommy membawakan peran aja, enggak real atau sungguhan. Jadi cuma di tv aja' gitu."
"Tapi aku minta anak enggak ikutin peran aku di televisi, jelasnya.