Suar.ID -Bagi para penggemar sinetron pasti tak asing dengan nama artis yang satu ini.
Ya, Irene Justin sempat wara-wiri membintangi berbagai judul sinetron di tahun 2016-an.
Sayangnya ditengahnamanyayang sedang naik daun, musibah datang.
Pesinetron cantik ini mendadak meninggal dunia pada Mei 2016 lalu.
Ia meninggal dunia lantaran penyakit jantung yang dideritanya.
Kabar tersebut pun sempat mengejutkan publik.
Bagaimana tidak, Irene saat itu masih berusia 22 tahun.
Namun yang lebih mengejutkan ia meninggal dunia saat masih syuting live di stasiun TV pada Jumat (26/5/2016).
Kabar ini pun mengejutkan masyarakat Indonesia.