Suar.ID -Belum lama ini seorang pengendara mengalami nasib nahas yang sampai menghilangkan nyawanya.
Ya, pengendara motor ini tewas dalam kecelakaan tunggal.
Kali ini bukan karena tabrakan, namun lantaran benang gelasan layangan yang melintang di jalanan.
Korban meninggal dunia ini diketahui bernama Yohanis Budi Santoso (21).
Ia tewas setelah lehernya tersayat benang layangan ketika berkendara.
Peristiwa kecelakaan miris ini terjadi ketika Yohanis Budi Santoso berkendara di Kelurahan Mojosongo, Jebres, Solo, Kamis (11/06/2011).
Yohanis Budi Santoso sendiri tak langsung meninggal ketika lehernya tersayat benang layangan.
Ia bahkan masih sempat bangun dan berusaha melepas benang yang menjerat lehernya.
Namun dikarenakan kehilangan banyak darah, ia langsung ambruk.