Suar.ID -Belum lama ini nama Youtuber Indira Kalistha menjadi banyak jadi sorotan publik.
Bahkan pada Kamis (14/5), namanya sampai menjadi trending di Twitter.
Youtuber Indira Kalistha ini menjadi viral karena telah membuat pernyataan yang cukup kontroversial di tengah pandemi virus corona ini.
Pernyataan soal virus corona itu diungkapkannya dalam YouTube channel Gritte Agatha.
Indira Kalistha diundang Gritte untuk mengisi kontennya.
Pada kesempatan itu, Indira Kalistha pun membeberkan soal pandemi Covid-19 bersama Gritte.
“Aku percaya corona itu ada, penyakitnya ada, cuma sebenarnya enggak seheboh itu lho.
"Terkadang tuh masyarakat terlalu gampang ngambil berita padahal mereka enggak ngedengerin dari beberapa pihak, cuma satu pihak aja.
"Nah aku tuh tipe yang, ‘corona? B (biasa) aja gitu’,” katanya, seperti yang dikutip dari YouTube Gritte Agatha.