Vincent pun memberikan ucapan belasungkawa kepada Glen Fredly agar tenang beristirahat selama-lamanya.
"Banyak yang sayang sama Kakak Bung.
Sekali lagi, kita akan selalu mengingat kakak Bunng sebagai musisi yang sangat baik, musisi yang melahirkan karya-karya hebat yang akan selalu dikenang banyak orang, kakak Bung," kata Vincent dengan mata yang sembab.
Diberitakan sebelumnya, Glenn Fredly mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Setia Mitra, Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2020).
Glenn Fredly meninggal dunia setelah menderita penyakit menginitis atau radang selaput otak.
Glenn Fredly dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Kamis (9/4/2020).
Pelantun lagu "Januari" ini meninggal dunia tepat pada 40 hari usia anaknya, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.
Empat hari sebelum meninggal dunia, Glenn Fredly sempat mengucapkan selamat ulang tahun pada Mutia Ayu dengan video romantis.
Artikel ini telah tayang di Tribunnewsmaker.com dengan judul Sampai Menahan Tangis di Acara Live TV, Vincent dan Desta Mengaku Masih Hutang Ini ke Glenn Fredly