Suar.ID -Presenter Raffi Ahmad mengungkapkan momen awal dirinya mendekati sang istri, Nagita Slavina.
Namun rupanya saat itu Raffi Ahmad tidak hanya PDKT dengan Nagita Slavina.
"Waktu itu lagi zaman pendekatan sama Nagita," ungkap Raffi Ahmad dalam acara Okay Bos di Trans 7, Rabu (25/3/2020).
"'Kan aku masih tidak ada keterikatan. Ya, biasalah dekat sama ini, dekat sama itu," lanjutnya.
"Masih pedekate (pendekatan)," komentar co-host Vicky Prasetyo.
Saat itu artis yang akrab disapa Gigi ini baru saja patah hati karena putus dengan kekasihnya.
"Nagita waktu itu juga baru putus-putusnya, gue juga enggak berharap jadi pacar dia," tutur Raffi Ahmad.
Ia blak-blakan mengakui sedang dekat juga dengan seorang perempuan.
Awalnya presenter televisi tersebut enggan mengungkapkan secara terbuka siapa sosok perempuan ini.
"Waktu itu gue juga lagi dekat sama cewek, ada inisialnya M," papar Raffi Ahmad.