Suar.ID - Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok sudah resmi dilantik menjadi Komisaris Utama Pertamina, Senin (25/11/2019).
Ahok telah mendapatkan Surat Keputusan (SK) soal pengangkatannya sebagai Komisaris Utama dan dalam beberapa terakhir sudah mulai bekerja.
Dalam menjalankan tugasnya, Ahok pun meminta masyarakat untuk mendukung.
"Saya minta, dukungan doa dan informasi. Kan, fungsinya (komut) pengawasan, jadi semakin banyak yang lapor ke kami, kami bisa cek sistemnya," tutur Ahok di Kementerian BUMN, Senin (25/11/2019).
Namun bukan dukungan yang ia dapatkan, Ahok malah mendapat kritik pedas bahkan dari kelompok tertentu.
Hujan kritik mengiringi langkah Ahok karena pernah berstatus sebagai narapidana.
Kritik pedas dilontarkan dari Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu (FSPPB) (SP) Pertamina misalnya.
Mereka menolak jika mantan Gubernur DKI Jakarta itu menjadi petinggi di perusahaan plat merah tersebut.
Mereka menilai Ahok merupakan sosok yang kerap berkata kasar dan membuat gaduh.
Hal itu mereka lihat saat Ahok memimpin Jakarta.