"Tentu saja saya benar-benar marah dan segera menuju ke sekolah."
"Saya yakin kejadian ini sedang diselidiki dan ditangani, namun hampir tidak ada penyesalan yang dipelihatkan(oleh pihak sekolah)."
"Guru yang menulis surat ini mengaku ketika saya sedang bekerja dan dia dipecat."
"Saya muak bahwa saya menaruh kepercayaan pada orang-orang ini untuk merawat anak saya dan inilah yang saya dapatkan sebagai balasannya."
Sejak itu Francesca memindahkan anaknya dari tempat penitipan anak dan mendaftarkannya di "sekolah baru yang indah", menjelaskan bahwa meskipun dia khawatir dengan biaya yang lebih tinggi, keselamatan dan tingkat perawatan putranya "menjadi prioritas utama".
Anaknya tidak menyadari pesan sang guru itu danFrancesca hanya mengatakan kepadanya bahwa anaknya akan pindah ke "sekolah yang lebih baik".
Beruntung anaknya bersemangat untukpindah.
Dia juga mengatakan pengalaman itu bisa menjadi peringatan kepada orangtua lain untuk memantau sekolah di mana tempat anak-anak menimba ilmu dan memastikan anak-anak mereka diperlakukan dengan benar.
Netizen terlihat kesal dan menulis komentar,"Tidak. Itu tidak mungkin nyata?? Saya tidak percaya seorang guru menulis pesan seperti itu kepadamu!?"
"Sekolahsudah benar dalam hal memecat sang guru.Saya tidak percaya seseorang benar-benar menulis pesan seperti itu!!"
"Saya sangat menyesalAnda telah melalui hal tidak menyenangkan seperti itu."(Adrie P. Saputra/Suar.ID)