Follow Us

Terjadi Pembongkaran Bangunan Liar di Sunter, Beginilah Komentar Warga Kepada Anies Baswedan: Kita Kayak Hewan Begini, Pak!

Ervananto Ekadilla - Minggu, 17 November 2019 | 19:00
Terjadi Pembongkaran Bangunan Liar di Sunter, Beginilah Komentar Warga Kepada Anies Baswedan: Kita Kayak Hewan Begini, Pak!
Kolase Tribunnews dan Tribun Jakarta

Suar.ID - Pembongkaran bangunan liar di Jalan Agung Perkasa 8 yang melintasi Kelurahan Sunter Agung dan Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara, diwarnai kericuhan, Kamis (14/11/2019).

Melansir dari Tribun Jakarta, warga pemilik bangunan liar menolak digusur sehingga adu fisik pun terjadi dengan aparat Satpol PP di lokasi.

Dari rekaman video yang beredar, memang terlihat bahwa pembongkaran tak berjalan secara kondusif.

Di tengah-tengah pembongkaran, tampak warga sempat saling dorong dengan Satpol PP.

Baca Juga: Penyeberang Dibiarkan Kepanasan bahkan Harus Payung, Ini Alasan Anies Baswedan Perintahkan Copot Atap JPO, Bikin Geleng-Geleng Kepala

Aksi saling pukul juga terlihat dari rekaman video yang beredar, di mana salah seorang warga yang sempat memukul aparat malah dikeroyok balik.

Salah satu warga, Busri (50) mengatakan kericuhan berawal dari adanya aksi saling dorong.

Busri yang tak terima adanya pembongkaran sempat meminta petugas berhenti mendorong warga.

"Saya bilang, jangan main kekerasan, kami rakyat kecil," ucap Busri saat ditemui Tribun Jakarta pada Kamis malam (14/11/2019).

Baca Juga: Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Pastikan akan Ganti Sistem E-Budgeting Warisan Ahok, Mana yang Lebih Transparan?

Nyatanya, keluhan Busri tak didengarkan.

Source : Warta Kota, Tribun Jakarta

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular