Suar.ID -Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini membenarkan bahwa dirinya menadapat tawaran untuk jabatan menteri di kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin.
Nama Tri Rismaharini memang sempat digadang-gadang akan bergabung dengan kabinet Jokowi-Ma'ruf.
Dikutip dari Tribun Jatim, Risma bahkan ditawari langsung oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri serta Puan Maharani beberapa waktu lalu.
"Aku sempat ketemu Bu Mega sekitar September, aku sudah ditawari jadi menteri," kata Risma, saat ditemui di kediamannya, Rabu (23/10/2019).
Belum lama ini, Risma mengatakan bahwa Puan Maharani menelpon untuk menawarinya jabatan menteri, namun ia tolak.
"Saya jawab, saya selesaikan di Surabaya dulu," tambah Risma.
Secara pribadi, Risma tak memungkiri bahwa sebenarnya rugi menolak tawaran untuk menjadi menteri dengan masa jabatan lima tahun ke depan.
Namun, Risma masih memiliki mimpi yang ingin ia selesaikan.
"Sebetulnya ada mimpi yang ingin saya buat di Surabaya. Akhir-akhir ini saya ingin selesaikan yang pokok dulu.
"Kemudian pokok kebutuhan masyarakat seperti makan, saya jamin lah meski tidak 100 persen, ya 99 persen lah harus bisa makan. Makanya ada Permakanan.