Pada awalnya, Pepsi dipasarkan sebagai minuman gunamembantu pencernaan, yang menarik bagi konsumen dengan slogan, "Menggembirakan, Menyegarkan, bantuan bagi Pencernaanmu."
Tetapi ketika merek tersebut berkembang, perusahaan beralih taktik dan memutuskan untuk menggunakan kekuatan selebritiguna menjual Pepsi.
Pada 1913, Pepsi merekrut Barney Oldfield, seorang pembalap terkenal di zaman itu, sebagai juru bicara.
Dia menjadi terkenal karena slogannya “Drink Pepsi-Cola. It Will Satisfy You” (Minumlah Pepsi-Cola. Itu Akan Memuaskan Anda).
Perusahaan akan menggunakan selebriti untuk menarik minat pembeli dalam beberapa dekade mendatang.
Kebangkrutan Pepsi

Setelah bertahun-tahun berkembang menjadi perusahaan yang makmur, perusahaan itumengalami kebangkrutanpada masa-masa sulit setelah Perang Dunia I
Setelah perang dunia I usai, Pepsi di reorganisir dan kembali bangkit di tahun 1920-an.
Dilansir dari Britannica, pada 1931 merek dagang dan aset perusahaan diambil oleh Charles G. Guth (1876-1948), pendiri Pepsi-Cola modern.
Dia yang mendirikan Pepsi-Cola Company yang baru, meminta seorang ahli kimia untuk merumuskan minuman yang lebih baik.