Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Leonardo DiCaprio Soroti Kondisi Sampah di Bantar Gebang, Tanggapan Anies Baswedan: Semua Orang Tahu

Ervananto Ekadilla - Minggu, 08 September 2019 | 14:30
Leonardo DiCaprio dan Anies Baswedan.
Kolase Tribunnews dan Kompas.com

Leonardo DiCaprio dan Anies Baswedan.

Baru-baru ini kondisi di Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST), Bantar Gebang, kembali disorot oleh Leonardo DiCaprio lewat postingan Instagramnya pada Sabtu, (7/9/2019).

Dalam postingan di Instagramnya tersebut Leonardo memberi caption :

"Para Pemulung sedang mengumpulkan plastik di antara sampah rumah tanggayang berlokasi ditempat pembuangan sampah Bantar Gabang dekat Jakarta, Indonesia.Bantar Gebang dianggap sebagaitempat kumpulan sampah terbesar di dunia. Januari 2019."

Anies Baswedan pun tidak luput mengomentari hal itu.

Ia mengatakan bahwa kondisi tersebut bukanlah hal baru bagi DKI Jakarta, dan sudah menjadi permasalahan yang sudah dihadapi oleh DKI Jakarta selama bertahun-tahun.

"Memang iya menumpuk itu semua orang tahu," ujar Anies Baswedan di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu saat diwawancarai oleh Kompas.

Anies Baswedan pun melanjutkan, "Dia tidak menemukan barang yang baru. Itu barang yang kita semua tahu. Sudah terjadi bertahun-tahun," ucap Anies Baswedan.

Anies pun heran karena publik seolah kaget saat masalah tersebut disorot oleh warga asing.

Padahal menurutnya fakta tersebut bukan fakta baru.

"Menurut saya aneh ini, kalau ada orang asing yang ngomong baru ramai kita ini. Padahal itu fakta yang dari dulu kita tahu."

"Sebelum jadi Gubernur juga udah ada tumpukan di tempat itu," lanjut Anies Baswedan.

Source : tribunnews kompas

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x