Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Seorang Anak Loper Koran Memilih Naik Becak Menuju Tempat Pelantikan setelah Terpilih Jadi Anggota DPRD

Rahma Imanina Hasfi - Senin, 26 Agustus 2019 | 08:30
Seorang anak loper koran terpilih menjadi anggota DPRD di Probolinggo
Tangkap layar Kompas TV

Seorang anak loper koran terpilih menjadi anggota DPRD di Probolinggo

Tekad memajukan daerahnya dan membantu rakyat kecil membakar semangat Sibro untuk bisa menjadi anggota legislatif.

Dilansir dari tayangan Kompas TV, Sibro melenggang menjadi anggota legislatif di bawah partai NasDem.

Baca Juga: Air Mata Tak Terbendung! Inilah Kisah Orangtua yang Datang ke Wisuda Mewakili Mendiang Putrinya

Sibro resmi dilantik untuk menjadi anggota dewan periode 2019 -2024, di gedung DPRD Kota Probolinggo pada Sabtu (24/8/2019).

Sebelum pelantikan, Sibro menyempatkan diri untuk meminta doa restu kepada orangtuanya.

Sibro bahkan membasuh kaki kedua orangtuanya.

"Sebagai bentuk mencari ridho orangtua itu saya melakukan basuh kaki," ungkap Sibro, dilansir dari Kompas TV.

Baca Juga: Tina Toon Berikan Komentar Bagi Anggota DPRD Jakarta yang Tolak Pin Emas: Jangan Ambil Gaji Sekalian!

Uniknya, saat menuju ke gedung Dewan, Sibro tidak menggunakan mobil ataupun sepeda motor.

Ia lebih memilih menaiki becak bersama kedua anak dan istrinya.

Hal tersebut dilakukan Sibro agar dirinya selalu ingat untuk memperjuangkan nasib rakyat kecil.

"Dan kenapa saya harus menggunakan becak, karena becak adalah sarana transportasi dari masyarakat kalangan menengah ke bawah,"

Source : Kompas TV Grid.ID

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x