Follow Us

Mengenal Sunda Mengathrust, Ancaman Terburuk Bagi Jakarta dari Selatan Selat Sunda

Moh. Habib Asyhad - Sabtu, 03 Agustus 2019 | 08:38
Setting lempeng tektonik Sunda Megathrust
Wikipedia

Setting lempeng tektonik Sunda Megathrust

Suar.ID - Gempa Banten bermagnitudo 7,4 baru saja menggoyang Pulau Jawa, Jumat (2/8).

Gempa yang terjadi di barat daya Banten itu goncangannya begitu terasa hingga Jakarta, bahkan sampai di Solo, Jawa Tengah.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan bahwa gempa tersebut berpotensi menimbulkan tsunami.

Baca Juga: Gempa Banten Magnitudo 7,4: Inilah Pulau di Indonesia yang Digadang-gadang Paling Aman dari Ancaman Gempa

Berbicara mengenai gempa di sisi selatan Pulau Jawa, erat kaitannya dengan Sunda Megathrust.

Sunda Megatrust adalah wilayah pertemuan lempang Eurasia dan Indo-Australia yang lama dan bisa memicu gempa besar dan tsunami.

Konon, permodelan megatrust berpotensi gempa magnitudo 8,8 disertai tsunami setinggi 20 meter.

Megatrust Selat Sunda hanya satu yang bisa membangkitkan tsunami di Banten.

Selain Krakatau dan ancaman bencana lainnya.

Eko Yulianto, Kepala Bidang Dinamika Bumi dan Bencana Geologi Pusat Penelitian Geoteknologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia, mengatakan, potensi gempa raksasa di Selat Sunda menjadi pengetahuan umum peneliti.

”Setelah gempa Aceh 2004 dan Sendai 2011, kalangan ilmuwan meyakini bahwa gempa dan tsunami raksasa bisa terjadi di seluruh zona subduksi di mana pun,” kata dia.

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya

Latest