Ia bahkan sempat berkata bahwa bakso yang dimakannya enak kepada suaminya.
Suaminya itu pun menjawab enak, padahal tak ada satu bakso pun yang dimakannya.
"Enak ya pak baksonya," ujar sang istri
"Wuahhh enak sekali buk," jawab sang suami, meski ia tak makan bakso satu pun.
Rupanya ini karena uang hasil jualan krupuknya hanya cukup untuk membeli satu mangkok bakso saja.
Melihat hal itu tukang bakso pun menawari untuk memberikan semangkok bakso lagi, namun ditolak oleh bapak tuna netra tersebut.
Bahkan sempat juga ditawari oleh pemebeli lainnya, namun bapak tersebut tetap tidak mau.
Bapak tersebut pun meminta mereka untuk membeli krupuk dagangannya saja.
"Beli kerupuk saya aja pak bu, harganya Rp 5 ribu ," kata bapak tuna netra tersebut.
Kemudian para pembeli bakso tadi membeli krupuk tersebut dan memberi uang mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 100 ribu sambil mengatakan, "Ini pak Rp 5 ribunya."