Meskipun hidup sebatang kara, Rabina masih sering didatangi tetangganya, Sanida (70), yang kondisinya juga sudah jompo.
Baca Juga: Mengaku Tidak Trauma Menikah, Salmafina Sunan: 'Saat Ini Laki-laki Bukan Keharusan untuk Aku'
Hampir setiap hari, dua lansia ini hidup berdampingan dan makan bersama.
Bahkan, Sanida mengaku, rezeki Rabina lebih baik dari dirinya. Sehingga, ia sering numpang makan di rumah Rabina.
Meskipun di usianya yang sudah senja, Rabina masih istikamah shalat lima waktu. Mukenah dan sajadahnya selalu disiapkan di dekat tempat tidurnya.
Hidup miskin dengan berteman delapan kucing piaraannya, Rabina mengaku bahagia.
Saat tidur pun, delapan kucing piaraannya ikut mendampingi di kasurnya yang kusam.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kisah Nenek Rabina, Tinggal di Gubuk Reot Makan dan Tidur Bersama 8 Kucing