Follow Us

Uang Mahar Bripda Iin Ariska yang Fantastis Ternyata Terbilang Sedikit di Tradisi Bugis, Biasanya Bisa Capai Miliaran

Khaerunisa - Kamis, 13 Juni 2019 | 15:51
Uang Panai atau Mahar Bripda Iin Ariska yang Jumlahnya Fantastis Ternyata Terbilang Sedikit dalam Tradisi Bugis, Biasanya Bisa Capai Milyaran, Begini Alasannya
Facebook Karny Zn - Pixabay.com

Uang Panai atau Mahar Bripda Iin Ariska yang Jumlahnya Fantastis Ternyata Terbilang Sedikit dalam Tradisi Bugis, Biasanya Bisa Capai Milyaran, Begini Alasannya

Uang panai sejumlah miliaran rupiah bukanlah isapan jempol semata, karena salah satunya ditunjukkan dalam pernikahan anak Mantan Bupati Gowa pada Februari lalu.

Dikutip dari kanal Youtube Tribun Timur, pernikahan tersebut merupakan pernikahan antara Sadli Nurjaffia Ichsan dan Andi Emma Ainun Nidzma.

Pernikahan yang kabarnya menggunakan uang panai sebesar Rp 1 Milliar itu pun viral dan menjadi perbincangan di media sosial saat itu.

Baca Juga: Kabar Duka, Robby Sugara Aktor Senior Meninggal Dunia, Bintangi 40 Judul Film Selama Berkarir

Lalu, bagaimana jumlah uang panai bisa berbeda-beda dan jumlahnya fantastis?

Dikutip dari Kompas.com, Uang panai memiliki kelas sesuai dengan strata sang wanita, mulai dari kecantikan, keturunan bangsawan, pendidikan, hingga pekerjaannya.

Pengaruh faktor pendidikan misalnya, jika gadis yang akan dilamar memiliki pendidikan sebagai sarjana strata 1, harga panai akan lebih mahal dari gadis lulusan SMA, sedangkan perempuan lulusan S2 akan jauh lebih mahal dari perempuan lulusan S1.

Sebagai contoh, jika uang panai bagi perempuan lulusan SMA senilai Rp 50 juta, maka uang panai bagi gadis berpendidikan S1 diperkirakan Rp 75 juta hingga Rp 100 juta.

Baca Juga: Sebelum Ani Yudhoyono Meninggal Dunia Rupanya Sempat Pamit kepada Sang Ibu, Pamitnya Bikin Haru!

Untuk perempuan berketurunan bangsawan, nilai uang panai bisa mencapai miliaran rupiah.

Masih banyak faktor lain yang mempengaruhi nilai uang panai, seperti sang gadis misalnya sudah berhaji atau belum.

Source : Kompas.com, Tribun Timur

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest