Follow Us

Bukan 8 Gelas Sehari, Inilah Standar Jumlah Air yang Perlu Diminum Untuk Memenuhi Asupan Cairan Tubuh

Khaerunisa - Kamis, 23 Mei 2019 | 03:30
Ilustrasi air minum
Pixabay.com

Ilustrasi air minum

Lalu, bagaimana mencukupi kebutuhan cairan saat puasa?

Baca Juga: Mengungkap Fakta Menara Saidah Milik Suami Inneke Koesherawati yang Terkenal Angker

Berdasarkan laporan Hello Sehat, kita juga harus memastikan asupan cairan saat berpuasa dengan cara minum delapan gelas air di sela waktu berbuka dan sahur.

Kita bisa membaginya ke dalam pola dua gelas saat berbuka, empat gelas setelah salat tarawih atau sebelum tidur, dan dua gelas lagi saat sahur.

Atau, kita bisa membaginya ke dalam pola tiga gelas saat berbuka, dua gelas sebelum tidur, dan 3 gelas saat sahur.

Bagaimana cara kita membagi jumlah gelas air yang kita konsumsi saat puasa sebenarnya tergantung pada selera kita masing-masing.

Baca Juga: Ternyata Roy Kiyoshi Sudah Tau Dirinya akan Tertipu Rp 300 Juta, Dia Sudah Punya Firasat

Yang terpenting, pastikan kita memenuhi setidaknya 8 gelas air per hari saat puasa. Kita juga bisa mencukupi asupan cairan dari jus, sirup, atau minuman lainnya.

Namun, air putih adalah pilihan yang terbaik.

Saat berpuasa, sebaiknya kita mengurangi konsumsi minuman yang mengandung kafein, seperti kopi, teh, dan minuman bersoda.

Minuman berkafein memiliki efek diuretik yang membuat tubuh bisa lebih banyak kehilangan cairan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tak Harus Minum 8 Gelas Sehari, Begini Cara Mencukupi Cairan Tubuh

Source : Kompas.com

Editor : Suar

Latest