Suar.ID -Buang angin alias kentutadalah hal biasa dan normal dialami setiap orang.
Biasanya dengan kentut, perut akan terasa lega dan nyaman.
Tapi kentut juga bisa dialami ketika merasa stres, gugup, atau tertekan.
Misalnya ketika sedang mengikuti ujian, kamu bisa merasa gugup dan akhirnya kentut.
Tapi bagaimana jadinya jikagugup dan tak berhenti kentut selama 2 jam saat ujian? Pasti sangat mengganggu.
Bukan hanya diri sendiri, tapi orang lain juga bisa merasa tak nyaman bahkan kesal, seperti yang dialami siswa asal Hong Kong ini.
Dilansir dari World of Buzz pada Selasa (9/4/2019), baru-baru ini seorang siswa di Hong Kong membagikan pengalaman yang dianggapnya sial tersebut.
Siswa itu merasa dirinya sebagai korban dari siswa lain yang merasa gugup selama Ujian PendidikanMenengah Diploma (DSE) Hong Kong.
Baca Juga : Kaki Seorang Pria Terpaksa Harus Diamputasi setelah Makan Darah Babi
Dikutip dari World of Buzz, dalam sebuah forum online, siswa itu membagikan kesengsaraannya dalam postingan berjudul "Duduk untuk DSE dan orang di depan saya kentut selama dua jam berturut-turut".
Siswa itu menulisnya pada Sabtu (6/4/2019), setelah ia menghadapi ujian bahasa Inggris.
Dia mengatakan siswa yang duduk di depannya tampak bersikap normal hingga tiba saat ujian dimulai.
Ia mengatakan siswa di depannya mulai kentut begitu ujian mendengarkan (listening) dimulai dan itu membuatnya tidak konsentrasi.
Baca Juga : Annisa Pohan Tak Kuasa Menahan Tangis, Ceritakan Kondisi Ani Yudhoyono
Siswa yang membagikan kisahnya itu mengatakan ia akan menahan napas begitu ia mendengar suara kentut, namun siswa di depannya terus menyemburkan gas itu padanya.
“Aku mendengarnya kentut dan sepertinya dia mengingat lagu Greensleeves yang sedang dimainkan.
Begitu aku mendengar dia mulai kentut,aku dengan cepat berhenti bernapas untuk sementara waktu tetapi dia tidak akan berhenti mengeluarkan gas!
Ketikaaku sedang mendengarkan kentutnya yang ritmis di tengah jalan (ujian) dan dipaksa untuk menahan baunya, pikiranku kosong danaku tidak dapat menjawab dua pertanyaan dalam ujian.”
Baca Juga : Parah, Seorang Pria Memperkosa Anjing Peliharaan Tunangannya Untuk Membangkitkan Gairah Seksualnya
Cobaan siswa malang itu belum berakhir karena dia harus terus seperti itu selama dua jam dan itu sangat memengaruhi kinerja ujiannya, terutama bagian mendengarkan bahasa Inggris.
Siswa itu bahkan merasa setelah pulang ke rumah dari ujian, ia merasa pakaiannya masih berbau seperti kentut orang itu.
Beberapa netizen yang membaca kisahnya merasa simpati pada kesialannya yang tidak bisa mengerjakan ujian dengan baik, namun tak sedikit pula yang tidak bisa menahan tawa.
Beberapa netizen juga memberi saran pada siswa itu untuk minta penukaran kursi untuk ujian berikutnya.
Ada yang pernah mengalami kejadian serupa?