Suar.ID – Balita berusia lima bulan Rafiski Haikal tampak begitu tenang digendong Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam sebuah foto.
Foto tersebut diunggah Kang Emil di instagram pribadinya @ridwankamil pada Jumat (15/2/2019) dan menjadi viral.
Saking viralnya balita Haikal, ia hingga mendapat julukan sebagai 'Anak Pak Gubernur.'
Diulas dalam Kompas.com Rabu (20/2/2019), Haikal menjadi permbicaraan hangat warga di Perum Rancaekek Permai 2, Desa Jelegong, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Sejak bertemu dengan Ridwan Kamil pada Kamis (14/2/2019), anak pasangan Listiani (39) dan Budi Santoso (41) dijuluki anak Pak Gubernur oleh para tetangganya di perumahan tempatnya tinggal.
"Iya sih lucu anaknya Pak Gubernur. Sekarang mah di sini disebutnya itu, semenjak digendong Pak Gubernur," ucap Dedeh Herawati (34), tetangga Listiani ditemui KOMPAS.com di Blok C Perum Rancaekek Permai, Selasa (19/2/2019) siang.
Listiani bercerita bagaimana bisa sang anak dapat bertemu dan digendong oleh Ridwan Kamil.
Ibu empat anak ini menuturkan, momen itu terjadi saat dirinya menerima telepon dari tim Jabar Quick Respons.
Saat itu, ia dihubungi untuk ikut ke Kota Bandung dan bertemu Kang Emil, melalui program yang diinisiasi Pemprov Jabar yakni Temu Pemimpin Untuk Aspirasi Masyarakat (Tepas), di Gedung Negara Pakuan Bandung.
"Waktu itu, saya ketemu Pak Gubernur di acara Tepas itu bersama 6 warga, korban angin puting beliung lainnya asal blok C. Tapi berangkatnya bareng sama warga lainnya yang di blok lain," ucapnya.
Namun, Listiani mengatakan ketika bertemu dengan Ridwan Kamil warga yang terdampak langsung angin puting beliung tidak sepenuhnya dapat menyampaikan unek-unek langsung pada Gubernur Jawa Barat itu.