Suar.ID -Setelah lama memilih diam, Richar Kyle akhirnya buka suara terkait akhir kisah asmaranya dengan Jessica Iskandar atau Jedar.
Meski tinggal selangkah lagi menuju pelaminan, hubungan keduanya kandas begitu saja.
Meski demikan, Richard Kyle enggan membeberkan lebih jelas terkait masalahnya dengan Jedar.
Di sisi lain, Richard Kyle nampaknya masih berat berpisah dengan putra Jedar yakni El Barack.
"Apa yang terjadi sama aku dan Jess itu urusan kita kita akan simpan dan tinggalkan karena itu kan masalah kita.
Orang enggak tahu, keluarga juga enggak tahu," ungkap Richard Kyle dalam tayangan YouTube Melaney Ricardo pada Rabu (5/8/2020).
Richard Kyle lantas mengungkap dirinya sudah memiliki janji kepada Yang Maha Kuasa tentang El.
Ia telah berjanji akan selalu ada untuk El Barack.
"The thing with El aku sudah bikin janji sama Tuhan sama Jess juga aku akan selalu bersama dengan El."
"Kalau keluarga Jess bolehkan, El bolehkan juga. Aku sudah bilang aku akan selalu ada kalau El butuh aku," ungkap dia.
Meski tak akan bisa seperti dulu lagi, Richard Kyle berjanji akan tetap ada untuk El.
Hubungannya dengan Jedar boleh sudah berakhir, namun Richard Kyle tak ingin El menjadi korban.
Karena menurutnya sang anak tak bersalah.
"Aku enggak akan ada di sana seperti dulu tapi kalau dia perlu aku mau bantu sama PR atau minta Bobba tea whatever aku akan bertanggung jawab."
"Karena feeling aku bagi anak kecil seperti dia, dia enggak salah, hati dia yang semua pengalaman yang aku kasih ke dia asli dari hati aku," ungkapnya.
Richard mengaku tak ingin menghancurkan hubungan dekatnya dengan El.
"Dan aku ga mau hancurin itu, aku enggak mau ingkarin janji itu," ucapnya.
"Ya seperti yang kamu bilang, karena anak kecil kan enggak pernah mungkin salah mereka mencintai dengan tulus," timpal Melaney Ricardo.
Richard Kyle terlihat mulai menangis dan Melaney Ricardo mencoba menenangkannya.
Melaney menuturkan apa yang dialami El Barack dan Richard Kyle pun bukan hal mudah.
Pasalnya El telah menganggap Richard Kyle sebagai sosok ayah.
"Thats why i said, ini kan sudah kebiasaan dan dia melihat kamu sebagai ayahnya."
"Anak kecil enggak mau tahu apa yang terjadi antara emak dan bapaknya gitu ya.
Pasti untuk kamu berat juga dua orang memutuskan untuk berpisah," ungkap Melaney.
Usai menenngkan dirinya, Richard Kyle mengatakan dirinya saat ini lebih mengutamakan El Barack daripada Jedar.
Terlepas dari El Barack yang tak memiliki hubungan darah dengan dirinya.
"Ya dan aku juga paham sih, jujur aku utamain dia aku ngga utamain Jessica tapi El iya."
"Padahal orang bilang bukan darah daging aku tapi yang aku kasih ke dia asli enggak bohong," ucapnya.