Viral Foto Seorang Warga Buang Sampah di Kali di Depan Petugas, Akhirnya Terciduk dan Minta Maaf

Kamis, 31 Januari 2019 | 16:06
Instagram/@upkbadanairdlhdk

Seorang warga membuang sampah di kali di depan PPSU.

Suar.ID – Sebuah foto seorang warga membuang sampah di sungai baru-baru ini viral di media sosial.

Terlebih, pria dalam foto tersebut membuang sampah di depan petugasUPK Badan Air Dinas LH yang sedang melaksanakan rutinitas pembersihan sungai.

Kejadian itu terjadi pada Rabu (30/1/2019) di Kali Krukut Bawah Kebon Dalam, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta melalui akun instagram resmi mereka @upkbadanairdlhdki mengunggah foto tersebut.

Baca Juga : Meninggal Saat Hamil 6 Bulan, Artis Saphira Indah Dimakamkan Bersama Bayinya di Dalam Perut

BACA JUGA : Bibi Ardiansyah Nekat Bongkar Perilaku Vanessa Angel, Awalnya Dianggap Anak Nakal

Dalam foto tersebut, terlihat seorang pria berkaus hijau, bercelana pendek, dan mengenakan topi dengan santainya membuang sampah dalam ember ke kali.

Padahal di kali tersebut, seorang PPSU mengenakan seragam oranyenya sedang membersihkan kali di dekatnya.

Unggahan foto tersebut mendapat kecaman dari warganet.

"Tindak pak! Jgn dibiarin lepas gitu aja, kasih sanksi berat, org lg bersihin dikotorin," tulis @lianalp.

"Contoh Sampah Masyarakat Ya Kek Gini, Tidak Menghargai Pekerjaan Orang Lain.....," tulis @pangest.t.

"@aniesbaswedan pak tindak lanjut orang kek begini, kalau perlu suruh dia bersihin semua kali yang kotor yang ada di Djakarta," tulis @iskandarxxy.

Sementara UPK Badan Air DLH DKI juga menuliskan caption keprihatiannya akan masih kurangnya kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitarnya.

Baca Juga : Vanessa Angel Resmi Ditahan, Keluarga Sudah Pasrah dan Hanya Berharap Vanessa Bisa Menjalaninya

PERHATIAAN!!

Sungguh! Ini adalah contoh perbuatan yang sama sekali tidak patut untuk ditiru di bagian bumi manapun.

Miris sekali, laki-laki ini dengan sengaja membuang sampah ke kali bahkan saat petugas tim UPK Badan Air sedang bertugas.

Entah apa yang ada di dalam pikiran laki-laki ini. Apakah adanya petugas @upkbadanairdlhdki yang selalu bertugas untuk membersihkan kali lantas warga semena-mena dapat membuang sampah dimana pun mereka mau??

Bukankah manusia adalah insan yang berfikir? Mari kita optimalkan pikiran dan jiwa kita agar semua perilaku/perbuatan kita tidak menimbulkan kerugian bagi diri sendiri ataupun orang lain.(30/01/2019)

???? Kali Krukut Bawah Kebon Dalam Kec. Tanah Abang.

Baca Juga : Ulang Tahun ke-50, Gugun Gondrong Relakan Rumahnya yang Telah Ditempati Selama 50 Tahun Dijual

Pria yang membuang sampah di kali dalam foto tersebut ditindak

UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta bertindak cepat atas tindakan pria yang membuang sampah di kali tersebut yang menimbulkan kecaman di media sosial.

Melalui unggahan terbarunya pada Kamis (31/1/2019), UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta menginformasikan pria tersebut telah ditindak berdasarkan Perda No. 3 Tahun 2013 berupa sanksi administratif (denda).

Denda yang dikenakan adalah sebesar Rp300.000,-.

Tidak hanya itu, UPK Badan Air Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta juga melakukan kegiatan sosialisasi dan pendampingan kepada masyarakat sekitar agar menjaga lingkungan tempat tinggal yang sangat bersinggungan dengan Kali Krukut.

Dalam akun @jktinfo diunggah pula video permintaan maaf pria tersebut dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya lagi.

Wah, semoga kejadian ini bisa jadi pelajaran untuk kita semua agar menghargai lingkungan kita ya.

Baca Juga : Fakta Ayah Vanessa Angel, Sempat Minta Polisi Segera Proses Hukum yang Menjerat Anaknya Hingga Siap Jadi Jaminan

Baca Juga : Tidak Marah Saat Tahu Anaknya Pacaran dengan Vanessa Angel, Orangtua Bibi Ardiansyah Justru Beri Respon Positif

Tag

Editor : Masrurroh Ummu Kulsum