Follow Us

Penjual Tahu Berdandan Necis Pakai Jas dan Dasi Ini Jadi Idola 'Emak-emak' dan Omzetnya Langsung Melonjak

Aulia Dian Permata - Selasa, 06 November 2018 | 21:00
Hikam, penjual tahu keliling yang memakai jas dan dasi
Hikam Abdul Manan

Hikam, penjual tahu keliling yang memakai jas dan dasi

"Saya kan baca di Google, katanya penampilan bisa bikin orang tertarik. Nah makanya saya coba pakai baju rapi, siapa tahu jadi lebih banyak orang yang beli," kata Hikam.

penampilan Hikam saat masih memakai kemeja dan dasi, belum memakai jas
Hikam Abdul Manan

penampilan Hikam saat masih memakai kemeja dan dasi, belum memakai jas

Empat bulan pertama ia berjualan keliling dengan motor, Hikam memakai kemeja, celana panjang dan dasi.

Benar saja, banyak pembeli yang tertarik untuk beli tahu kejunya.

Setelah itu Hikam menabung keuntungannya untuk membeli sepatu pantofel, jas dan kemeja serta dasi baru.

Sejak punya jas, Hikam selalu berjualan dengan 'seragam' profesionalnya itu. Hikam bahkan punya pin nama yang ia pasang di jas laiknya pegawai kantoran.

"Respon ibu-ibu banyak yang bilang 'Wah ganteng ya tukang tahunya... mirip direktur' gitu," lanjutnya.

Karena banyak pembeli ingin minta foto bareng, Hikam menjadikannya ajang promosi.

"Saya bilang, kalau beli tahu bisa bonus foto bareng. Dari situ rame, terus pada beli tahu. Foto-foto selfie juga,"

Meski begitu, ada pula yang memberi respon negatif dan menganggapnya sok bergaya serta berlebihan.

Hikam tidak ambil pusing karena dia melakukan pekerjaan halal dan ia juga tidak gengsi.

penampilan necis Hikam
Hikam Abdul Manan

penampilan necis Hikam

Source : Intisari

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest