Ia mengaku berharap bisa mendapat energi positif dari air sendang ini dan agar semua urusan dilancarkan, semua bisa berlangsung dengan baik.
Sendang Jumprit di Temanggung ini memang bukan sendang biasa.
Banyak sekali orang yang bermeditasi di sendang ini dan kebanyakan dilakukan di malam hari
Sendang ini dikenal tak pernah kering bahkan saat musim kemarau panjang. Airnya jernih dan dingin khas pegunungan.
Selain bisa melihat pemandangan pepohonan rindang, Anda juga bisa menemukan cukup banyak monyet ekor panjang di sekitar sendang.
Air sendang ini berasal dari mata air dan tetesan dari rembesan tebing yang berada di atas sendang.
Ada sebuah petilasan yang di dalamnya terdapat dua patung, beberapa batang dupa wangi dan bunga yang sengaja diletakkan di sana sebagai persembahan.
Air di Sendang Jumprit dinilai punya kualitas yang baik terutama jika digunakan untuk spiritual atau kegiatan yang berkaitan dengan jiwa manusia.
Buktinya, banyak orangkungkumatau berendam di sendang ini saat tengah malam.
Air sendang ini juga selalu digunakan setiap tahun untuk keperluan Waisak yang diadakan di Candi Borobudur.