Follow Us

Sempat Sholat Sebelum Wafat, Begini Kisah Perjalanan Spiritual Ki Joko Bodo, Mantap Hijrah dan Tinggalkan Dunia Hitam

Rizki Dewi Ayu - Selasa, 22 November 2022 | 13:38
Sempat sholat sebelum wafat, begini kisah perjalanan spiritual Ki Joko Bodo
Tribunnews

Sempat sholat sebelum wafat, begini kisah perjalanan spiritual Ki Joko Bodo

Diakuinya, ketika melihat kakbah, dirinya selalu menangis.

Ia kemudian beranggapan kalau dirinya harus meninggalkan segala kemaksiatan.

Pada akhirnya, Ki Joko Bodo memutuskan untuk bertobat dan hijrah dari dunia hitam.

Usai berhijrah, Ki Joko Bodo ingin menanamkan nilai religius pada anak-anaknya.

Menurutnya, dengan agama anaknya akan memiliki akhlak yang baik.

"Agama sangat penting bagi anak-anak saya. Agar akhlaknya bagus semua biar hidup tidak senaknya sendiri,"

"Anak saya 10 jadi pendidikan agama sangat penting. Baca Al-Quran, ngaji, dan salat. Malah lebih pinter anaku dari pada aku." tuturnya.

Ia pun memutuskan untuk membangun rumah ibadah sebagai bentuk mengabdikan diri pada masyarakat.

Rumah yang dulu digunakan untuk pratik paranormal kini telah diwakafkannya.

Ki Joko Bodo mewakafkan rumah pratiknya untuk digunakan sebagai rumah ibadah.

Rumah praktik Ki Joko Bodo dulu dikenal sebagai Istana Wong Sintinx.

Istana Wong Sintinx itu kini telah menjelma menjadi Masjid Al Umar.

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest