Follow Us

Nyaris Pingsan, Wanda Hamidah Minta Perlindungan Presiden Jokowi usai Rumah Digusur Anies Baswedan

Ervananto Ekadilla - Jumat, 14 Oktober 2022 | 09:33
Nyaris Pingsan, Wanda Hamidah Minta Perlindungan Presiden Jokowi usai Rumah Digusur Anies Baswedan.
Instagram/@wanda_hamidah

Nyaris Pingsan, Wanda Hamidah Minta Perlindungan Presiden Jokowi usai Rumah Digusur Anies Baswedan.

Suar.ID - Nyaris Pingsan, Wanda Hamidah Minta Perlindungan Presiden Jokowi usai Rumah Digusur Anies Baswedan.

Proses eksekusi ini dibagikan eks anggota DPR RI, Wanda Hamidah di instagram pribadinya (@wanda_hamidah).

Dalam unggahannya itu, Wanda Hamidah menyebut, proses eksekusi dilakukan atas perintah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melalui Pemkot Jakarta Pusat.

Wanda Hamidah pun meminta perlindungan hukum kepada Presiden Joko Widodo hingga Kapolri Jenderal Listyo Sigit atas dugaan kesewenang-wenangan yang dilakukan Pemprov DKI terhadap dirinya.

"Kami mohon perlindungan hukum atas tanah dan rumah yang kami tinggali dari tahun 1960 dari dugaan kesewenang-wenangan yang dilakukan Walikota Jakarta Pusat atas perintah Gubernur DKI Jakarta yang 3 hari selesai masa jabatannya, yang memaksa melakukan pengosongan dengan memerintahkan satpol PP, damkar, mengirim buldozer, truk-truk, dan banyak lagi lainnya tanpa melalui putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap," tulis Wanda Hamidah.

Proses eksekusi ini diprotes keras oleh Wanda.

Pasalnya ia menilai, hal ini dilakukan tanpa putusan pengadilan yang berkekuatan hukum tetap.

Eksekusi yang dilakukan terhadap rumah Wanda Hamidah ini pun dibenarkan oleh Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin.

Walau demikian, Arifin enggan menanggapi lebih jauh terkait proses eksekusi tersebut.

"Itu bisa ditanyakan ke Wali Kota Jakarta Pusat,"

"Satpol PP sebagai salah satu unsur yang ada di sana, ikut serta dalam rangka penanganan yang berkaitan dengan peraturan daerahnya," ucapnya saat dikonfirmasi Tribun Jakarta.

Source : Instagram, Tribunnews

Editor : Ervananto Ekadilla

Baca Lainnya

Latest