Seorang pemuda dari Madiun yang sehari-hari bekerja sebagai penjual es dan tak punya komputer ditangkap polisi karena diduga sebagai Bjorka.
Suar.ID -Pemerintah tampaknya sedang senewen dengan muncul hacker yang mengaku sebagai Bjorka.
Bagaimana tidak, Bjorka sukses menjadi perhatian publik lantaran membocorkan sejumlah data dari lembaga pemerintahan.
Pada Rabu (14/9) kemarin, Menko Polhukam Mahfud MD mengaku, pemerintah sudah mengidentifikasi hacker Bjorka.
BIN pun dilibatkan.
"Sampai sekarang gambaran pelakukanya sudah teridentifikasi dengan baik oleh BIN dan Polri tapi belum bisa diumumkan," kata Mahfud MD, dilansir Kompas.com.
"Gambaran siapa dan di mananya itu kita sudah punya alat untuk melacak itu semua."
Di waktu yang bersamaan, Polres Madiun menangkap seorang pemuda berinisial MAH yang sehari-hari berprofesi sebagai penjual es.
MAH diduga sebagai Bjorka yang meresahkan itu.
Penangkapan terhadap MAH dibenarkah oleh Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo.
Dia bilang, apa yang terjadi di Madiun sedang didalami.