Selain memerintahkan ajudannya untuk mengeksekusi Brigadir J, Ferdy Sambo diduga juga sempat melakukan kekerasan.
"Katanya diapain dulu rambutnya gitu lalu diperintah Bharada E untuk menembak, 'Woy, tembak, tembak', gitu," ungkap Boerhanuddin.
Saat ditanya apakah yang dimaksud Ferdy Sambo menjambak Brigadir J, Boerhanuddin lantas mengangguk.
"Iya ( Irjen Ferdy Sambo jambak Brigadir J-red), terus proses selanjutnya dia ( Bharada E) enggak cerita," pungkasnya.