Suar.ID - Setiap orang pastilah pernah mengalami mimpi buruk.
Untuk menghindari mimpi burukini bagi umat Islam dianjurkan untuk membaca doa.
Lalu bagaiamnakah bacaan doaagar terhindar dari mimpi burukserta apa yang dilakukan Nabi Muhammad SAW bila sudah mengalami hal ini?
Seperti diketahui, umat Islam selalu dianjurkan untuk membaca doabaik sebelum ataupun sesudah melaukan kegiatan, termasuk saat akan tidur.
Berikut ini bacaan doa agar terhindar dari mimpi buruk sesuai apa yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW.
أَللَّهُمَّ إِنِّى أَعُوْذُ بِكَ مِنْ عَمَلِ الشَّيْطَانِ وَسَيِّئاَتِ اْلأَحْلاَمِ
Bacaan latin:
Allohumma inni a’zubika min ‘amalis syaithoni wa sayyiatil ahlam.
Artinya:
“Ya Allah aku berlindung kepadaMu dari perbuatan setan dan buruknya mimpi.” (lihat Imam Nawawi Al Adzkar, hal 83).
Doa susah tidur
Bagi Anda yang mengalami sulit tidur gegara mimpi buruk dianjurkan untuk membaca doa berikut ini.
اَللهُمَّ غَارَتِ النُّجُوْمُ وَهَدَاتِ الْعُيُوْنُ وَأَنْتَ حَيٌّ قَيُّوْمُ لاَتَأْخُذُكَ سِنَةٌ وَلاَنُوْمٌ، يَاحَيُّ يَاقَيُّوْمُ أَهْدِىءْ لَيْلِى وَأَنِمْ عَيْنِيْ
Bacaan latin:
"Allahumma gharatin nujum wa dahaatil 'uyun, wa anta hayyun qayyum, la takkhuzuka sinatun wala naumun. Ya hayyu ya qayyum, ahdi' laili wa anim'aini".
Artinya:
Ya Allah, bintang-bintang telah redup, mata-mata telah memejam dan Engkau Maha Hidup lagi Maha Terus-menerus mengurus makhluk. Tidak menimpa-Mu rasa kantuk dan tidur. Wahai Dzat Yang Maha Hidup dan Maha mengurusi makhluk, tenangkanlah malamku dan tidurkanlah mataku. (Lihat Imam Nawawi al Adzkar hal 81).
Bila sudah terlajur terjadi, inilah yang dilakukan Nabi Muhammad SAW.
1. Meludah ke kiri sebanyak 3 kali
Seperti yang disunahkan Rasullullah SAW, bila mengalami mimpi buruk ada baiknya meludah ke kiri sebanyak 3 kali.
“Apabila salah seorang kamu bermimpi dengan mimpi yang tidak disenanginya, maka hendaklah ia meludah ke kiri tiga kali, berlindunglah kepada Allah dari gangguan syetan tiga kali…” (HR. Muslim).
Dalam Kitab Adzakar halaman 92, Imam Nawawi jelaskan bagi umat Islam yang mengalami mimpi buruk ini bisa meniup tanpa mengeluarkan ludah.
“Mimpi yang baik bersumber dari Allah. Dan mimpi buruk datangnya dari setan. Maka barangsiapa bermimpi yang dibenci (mimpi buruk), hendaknya ia meludah ke kiri sebanyak tiga kali dan mohon perlindungan kepada Allah dari setan. Maka sesungguhnya mimpi itu tidak akan membahayakannya” (Muttafaq Alaih)
2. Ubah posisi tidur
Dijelaskan dalam hadits riwayat Muslim, agar tak alami mimpi buruk secara berulang, ada baiknya ubah posisi tidur agar berbeda dari sebelumnya.
"Apabila salah seorang kamu bermimpi dengan mimpi yang tidak disenanginya, maka hendaklah ia meludah ke kiri tiga kali, berlindunglah kepada Allah dari gangguan syetan tiga kali, dan mengubah tidurnya dari posisi semula.”
3. Minta perlindungan Allah SWT
Agar mimpi buruk ini tak terjadi, ada baiknya minta perlindungan pada Allah SWT dengan membaca doa ta'awudz sebanyak 3 kali.
Hal ini seperti dalam sabda Rasulullah SAW dalam hadis lainnya.
أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ
“a’udzu billahi minasy syaithanir rajim”
Artinya: “aku berlindung kepada Allah dari godaan syetan yang terkutuk”.
4. Rahasiakan dari orang lain
Nabi Muhammad SAW bersabda:
“Siapa yang bermimpi yang tidak disukainya, hendaklah meminta perlindungan kepada Allah dari kejahatannya dan dari kejahatan setan, dan hendaklah meludah tiga kali dan jangan menceritakannya kepada seorang pun, niscaya mimpi itu tidak membahayakannya.” (HR. Al Bukhari)
5. Wudhu dan Sholat
Umat muslim yang mengalami mimpi buruk biasanya akan merasa khawatir dan juga ketakutan.
Agar ini tak terjadi, sebaiknya segera berwudhu dan sholat agar bisa menenangkan hati.
Rasullullah SAW bersabda:
“Karena itu, jika kamu bermimpi yang tidak kamu senangi, bangunlah, kemudian shalatlah.” (HR. Muslim).