Suar.ID - Kabar duka datang dari aktoryang satu ini.
Ya, Kiki Farrelkini tengah berduka usai sang ibunda, Mama Dahlia meninggal dunia.
Diketahui, Mama Dahliaini meninggal usai berjuang mati-matian lawan penyakit kanker ususyang sebabkan tubuhnya tinggal tulang.
Dilansir TribunStyle.com, Kiki Farrelbagikan kabar duka, sang ibu, Mama Dahlia meninggal duniausai berjuang sembuh dari penyakit yang dideritanya.
Hal ini diketahui lewat akun Instagram pribadi miliknya @kikifarrel_.
Ia pun mengunggah foto Mama Dahlia yang tengah tersenyum menghadap ke kamera.
"Innalillahi wainnailaihi rojiun,"tulis Kiki Farel dalam bahasa Arab, Kamis (12/5/2022).
Unggahan ini pun kini dibanjiri komentar duka cita dari para rekan artis, sahabat, dan juga teman-temannya.
Selain itu, komentar dalam unggahan ini pun kini telah dibatasi.
Kabar ini sendiri pun dibenarkan oleh asisten Kiki Farrel.
"Iya betul (ibu Kiki Farel meninggal dunia),"ucap sang asisten.
Diketahui, Mama Dahlia meninggal dunia sekitar pukul 06.30 WIB.
Saat itu, ibunda Kiki Farrel sudah berada di rumah duka di kawasan Cirendeu, Ciputat.
Sebelumnya, Kiki Farrel sempat bagikan kisal pilusnya saat jaga ibundanya di rumah sakit ketika bulan Ramadhan di sosial medianya.
Mama Dahlia memang sempat dilarikan ke rumah sakit gegara alami kanker usus.
Kiki Farrel pun sebut kala itu ibundanya ini sudah melantur saat berbicara.
Sempat Sembuh Lalu Kambuh
Pada 2019 lalu, Mama Dahlia sempat dinyatakan sembuh dari kanker.
Namun, penyakit ini kembali bersarang di tubuh sang ibunda.
Melansir dari Kompas.com, pria kelahiran 6 Mei 1986 ini pun akui merawat Mama Dahlia di rumah.
Ia juga sampaikan kalau kondisi sang ibu masih stabil.
"Sampai sekarang mama masih kuat dan masih seger lah."
"Cuman memang kondisi napasnya saja sudah sedikit engap, tapi positif thingking saja,"ucapKiki Farrelsaat ditemui di kawasan Rawalumbu, Bekasi, Jawa Barat, Senin (9/5/2022).
Kendati begitu, Kiki Farrel ini ungkap sang ibunda miliki berat badan yang kurang.
"(Berat badan) itu nggak nyampe 40 (kilogram) atau 30-an (kilogram)."
"Tinggal tulang saja,"katanya.
Kiki Farrel dan keluarga pun sempat berencana untuk bawa sang ibu ke Penang, Malaysia agar segera sembuh.
Namun, di sisi lain, Kiki Farrel menuturkan kalau Mama Dahlia ini alami sakit ketika akan buang air kecil.
Hal ini lantaran efek dari terlalu lama berbaring.
"Efek tiduran terus ngga enak juga."
"Kadang kalau lagi sakit kita nggak tidur,"ujarnya.