Follow Us

Berantem Kemarin Cuma Settingan? Demi Lawan Tuntutan Royalti Hak Cipta yang Tembus 10 Milyar, Tri Suaka Akan Minta Bantuan Kuasa Hukum Andika Kangen Band?

Devi Nirmala Muthia - Sabtu, 30 April 2022 | 10:36
Kolase foto Andhika Kangen Band, Tri Suaka, dan Zinidin Zidan
(Instagram.com/babang_andikamahesa | Instagram.com/zinidinzidan_real)

Kolase foto Andhika Kangen Band, Tri Suaka, dan Zinidin Zidan

“Yang kedua, menghitung royalty untuk mereka yang lagunya dipakai tanpa izin.

Karena di UU Hak Cipta, mereka yang memakai lagu tanpa izin itu disebutkan sebagai pelaku pembajakan,” ungkap Arianto.

Selain itu Tri Suaka dan Zidan sendiri juga terancam hukuman penjara 8 tahun.

Sontak, kasus ini jauh lebih serius daripada video parodinya ketika menirukan cara Andika Kangen Band bernyanyi.

Kabarnya, untuk menghadapi kasus hak cipta tersebut, Tri Suaka akan meminta bantuan dari pihak kuasa hukum Andika Kangen Band.

Bak lupa bahwa sudah sempat menyakiti hati, Tri Suaka dengan mantap akan berkonsultasi dengan kuasa hukum Andika Mahesa tersebut.

Dikutip dai Tribun Style, pelantun Aku Bukan Jodohnya ini tidak bisa menanggapi permasalahan itu secara gamblang.

Tri mengatakan akan mempelajari somasi itu terlebih dahulu dengan kuasa hukum.

Hal itu diungkapkan Tri Suaka saat menggelar jumpa pers virtual melalui zoom saat bersama Andika Kangen Band, Kamis (28/4/2022).

Untuk masalah tersebut, Tri Suaka yakin akan meminta bantuan kuasa hukum Andika Kangen Band.

Tri Suaka dan Zidan (kiri), Erwin Agam (kanan).
Tribunnews

Tri Suaka dan Zidan (kiri), Erwin Agam (kanan).

“Soal somasi nanti bakalan dipelajarin sama kuasa hukum Bang Andika buat prosesnya,” kata Tri Suaka dikutip dari YouTube KH Infotaiment, Jumat (29/4/2022).

Source : Tribun Style

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest