Suar.ID -Sombongnya Bukan Main, Ternyata Barang Mewah Indra Kenz cuma PinjamanPemilik Binomo.
Penelusuran pemilik aplikasi investasi bodong berkedok trading binary option, Binomo akhirnya menemukan titik terang.
Ada dugaan, pemiliknya berada di Indonesia.
Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri Brigjen Whisnu Hermawan menyampaikan, pihaknya tengah berkoordinasi dengan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) untuk mendalami tersebut.
"Terkait Binomo tersebut, kami sedang berkoordinasi dengan PPATK dan ada dugaan bahwa Binomo tersebut adanya di Indonesia, pemilik ada di Indonesia" ujar Whisnu di Jakarta, Kamis (10/3), melansir Tribunnews.
Ia menuturkan, pihaknya menelusuri pemilik Binomo itu melalui perusahaan payment gateway di Binomo.
Hingga saat ini, pihaknya masih mendalami pemilik Binomo tersebut.
"Kami masih dalami,"
"Kami mencoba lewat payment gateway-nya,"
"Karena, ada pelaku lain di luar Indra Kenz," kata Whisnu.
Sebagai informasi, polisi telah menetapkan Indra Kenz sebagai tersangka dalam dugaan kasus penipuan berkedok trading binary option melalui platform Binomo.