Follow Us

Hancur Lebir Hatinya! Pilu Video Pria Ukraina Menangis Sambil Memeluk Istri dan Putrinya, Diduga Akan Berpisah karena Terpaksa Perang

Rahma Imanina Hasfi - Sabtu, 26 Februari 2022 | 08:35
Seorang anak laki-laki Ukraina terlihat selama protes untuk mendukung Ukraina di depan Kedutaan Besar Rusia di Santiago, pada 24 Februari 2022
Tribunnews

Seorang anak laki-laki Ukraina terlihat selama protes untuk mendukung Ukraina di depan Kedutaan Besar Rusia di Santiago, pada 24 Februari 2022

Suar.ID - Sebuah video viral beredar, memperlihatkan seorang ayah yang menangis sambil memeluk anaknya.

Diduga pria tersebut merupakan warga Ukraina, menangis mengucapkan perpisahan kepada keluarganya dan anaknya.

Dikutip dari New York Post, video itu memberikan gambaran mengerikan tentang bagaimana konflik Eropa Timur menghancurkan banyak keluarga.

Dalam video, sang ayah bersimpuh di depan putrinya dan mencium pipinya.

Pria tersebut juga tampak memegang tangan putrinya, dan mengatakan sesuatu, lantas dirinya pun mulai terisak menangis.

Sang anak pun juga tampak menangis.

Lantas, keluarga tersebut berpelukan, sebelum akhirnya keluarga pria tersebut serta anaknya menaiki kendaraan, meninggalkan Ukraina sementara menuju ke wilayah yang lebih aman.

Seorang ayah menangis memeluk putrinya
Tangkap layar YouTube

Seorang ayah menangis memeluk putrinya

Sedangkan, diduga sang pria tetap berada di Ukraina.

Tidak diketahui di mana tepatnya video itu diambil.

"Keluarga dipaksa untuk mengambil keputusan yang menyakitkan untuk berpisah," kata seorang saksi.

“Perempuan dan anak-anak menuju ke zona aman sementara laki-laki tetap di Ukraina untuk berjuang melindungi rumah mereka.”

Editor : Rahma Imanina Hasfi

Baca Lainnya

Latest