Saat itu, Kapolda Papua Irjen Paulus Waterpauw benarkan telah terjadi baku tembak antara aparat keamanan dengan KKB Papua di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua.
"Distrik Sugapa tadi siang informasinya ada kontak (senjata) tapi sampai sekarang kita agak kesulitan juga karena satgas ini bergerak dengan cepat untuk mengatasi KKB," ujarnya, dikutip dari Kompas.com. Selasa (17/12/2019).
Ada 2 prajurit TNI terluka parah yaituLettu Inf Erizal Zuhri Sidabutar dan Serda Rizky.
Informasi awal keduanya mengalami luka yang parah.
Kapolda pun mengatakan kalau kontak tembak ini sebabkan adanya 2 orang yang terluka pada Selasa (17/12/2019) sekitar pukul 15.30 WIT.
Sampai akhirnya keduanya dikabarkan telah meninggal dunia.
Diketahui, 2 anggota TNI ini tergabung dalam satgas penegakan hukum.
Baca Juga: Innalilahi Wa Innailaihi Rojiun, Inilah Sosok DJ Indah Cleo yang Tewas Akibat Bentrokan di Sorong