Rupanya, aksi keji WA ini telah direncanakan oleh tersangka.
Sementara itu, Kapolsek Wanayasa, AKP Bambang Irianto mengungkapkan kalau korban ini sempat bermain dengan seseorang sebelum ditemukan tewas.
Pada malam hari, warga sekitar ini membantu mencari korban.
Pencarian ini pun menemukan titik terang ketika tim SAR menemukan sandal dan jajan milik korban ini di hutan.
"Pencarian dilakukan dari kemarin dan baru ketemu tadi pagi pukul 05.30 WIB dalam keadaan meninggal dunia," terang Bambang.
"Lokasi penemuannya di tebing jurang di hutan blok lemah putih di wilayah Desa Wanaraja."
"Kemarin saat kami datang ke rumah korban, berdasarkan keterangan kadus dan warga ada dugaan tindak pidana pembunuhan."
"Kami mengamankan terduga pelaku ke Polsek, sekarang sudah dibawa ke polres," sambungnya.
WA sendiri sempat akui tak tahu keberadaan korban yang sempat diajak memancing di sungai di area hutan pinus pada Minggu (9/1/2022) pagi.
Kepala Desa Wanaraha, Eko Wiguntoto mengatakan kalau warga melakukan pencarian pada Minggu sore.