Sebelumnya, 3 istri Suradji ini juga terlibat dalam pembunuhan yang dilakukan oleh suaminya.
Istri tertua bahkan juga diadili dan juga dijatuhi hukuman mati karena membantu Suradji dalam pembunuhan berantai ini.
Namun hukumannya ini akhirnya diturunkan dan menjadi hukuman seumur hidup.
Ahmad Suradji ini ditangkap pada Mei 1997 usai mayat seorang wanita ditemukan di sebuah lapangan dekat rumah Suradji.
Sebelum itu, sang korban sempat terlihat berada di rumah Suradji.
Penemuan mayat wanita ini rupanya jadi awal penemual kasus mengerikan karena pihak berwenang kemudian menemukan 41 mayat lagi di dekatnya.
Polisi menemukan baju danarloji dari 25 wanita yang hilang usai menggeledah rumah Suradji.
Ketika ditangkap, tersangka ini akui hanya membunuh 16 wanita dalam 5 tahun.
Namun saat diperiksa lebih lanjut, Suradji membuat pengakuan mengejutkan yaitu ia mengaku telah membunuh 42 wanita berusia 30 tahun dalam kurun waktu 11 tahun.