Suar.ID - Nama Nirina Zubir belakangan ini sedang ramai menjadi perbincangan publik.
Pasalnya, Nirina Zubir dan keluarga kini sedang berjuang mati-matian untuk mengembalikan 6 sertifikat tanah dan Bangungan milik ibunya, Cut Indria Martini.
Keenam sertifikat ini rupanya dibalik nama oleh Asisten Rumah tangga (ART) yang bernama Riri Khasmita.
Pada Kamis (18/11), Nirina Zubir sempat memilih untuk pergi alias Walkout saat interview dengan salah satu stasiun TV swasta terkait mafia tanah.
Dilansir TribunJogja.com, awal mula kasus ini berawal ketika sang ibu, Cut Indria Martini mengira kalau surat-surat tanahnya ini hilang.
Cut pun mempercayai asisten rumah tangganya yang bernama Riri Khasmita untuk mengurusi surat-surat ini.
Meski begitu, Riri Khasmita ini malah menyalahgunakan kepercayaan Cuta Indira Martini.
"Awal mulanya adalah ibu saya ini dikira suratnya hilang sehingga dia minta tolong sama ART yang sudah bekerja dari 2009 untuk dibantukan diurus suratnya," kata Nirina Zubir, Rabu (17/11/2021).
Ibu Nirina ini pun meminta tolong pada Riri Khasmita pada tahun 2017.