"YY hanya berjanji akan memberikan uang atau handphone ke korban pekan depan."
"Tidak disebutkan berapa uang yang akan diberikan serta apakah handphone yang dijanjikan adalah handphone baru atau lama," ujarnya.
Adanya bercak darah pada pakaian korban membuat orangtuanya curiga saat korban pulang rumah.
Korban akhirnya mengaku telah diperkosa pelaku.Keluarga korban kemudian melaporkan kasus ini ke polisi di Polsek Oebobo.
Dari hasil pemeriksaan diketahui kalau YY yang juga seorang pedagang pernah menikah, namun sudah bercerai dengan istrinya.
Korban juga sudah menjalani visum dan diperiksa penyidik PPA Polsek Oebobo.
YY sendiri sudah ditahan di Rutan Polsek Oebobo sejak awal pekan ini hingga 20 hari ke depan sambil menunggu proses hukum lebih lanjut.