"Kita tanya kenapa kira-kira bisa begini, cuma kata dokter belum bisa pastiin karena masih dicek yang lain-lainnya. Jadi belum kasih keputusan yang bulat," ucap Siti Khadijah.
Khadijah kembali menjelaskan bahwa sebelum tidak sadarkan diri, Dorce tidak mengalami keluhan apa pun terkait kondisi kesehatannya.
Bahkan, kepada Khadijah, Dorce masih sempat minta untuk dibuatkan makanan.
"Enggak ada (keluhan sebelumnya), malah minta dibikinin makanan, tidur, katanya ngantuk. Begitu dibangunin untuk makan, enggak respons.
Dikasih air, ditepuk-tepuk juga enggak respons jadi kata dokter bawa aja langsung," tutur Siti Khadijah.
Dari situlah Khadijah panik dan segera melarikan ibu angkatnya ke Rumah Sakit.
Kini, pihak keluarga masih menunggu hasil pemeriksaan dokter terkait kondisi sebenarnya yang terjadi pada Dorce Gamalama.