Suar.ID- Lama tak terdengar kabarnya, Nia Daniaty kini kembali diterpa isu tak sedap lantaran ulah putrinya.
Anak Nia Daniaty, Olivia Nathania dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas kasus penipuan berkedok penerimaan CPNS.
Tak tanggung-tanggung, korban dari kasus penipuan ini adalah guru Olivia sendiri saat ia masih duduk di bangku SMA.
DilansirTribun Seleb, perkiraan uang yang dibawa lari oleh Olivia ternyata mencapai 9,7 miliar rupiah.
Seolah ingin cuci tangan dari kasus yang menimpa anaknya, respon Nia Daniaty cukup mengejutkan korban sekaligus publik.
Meskipun menjadi ibu, Nia Daniaty berlepas tangan atas ulah putrinya terhadap orang-orang yang telah menjadi korban penipuan ini.
Sebelum melaporkan ke polisi, pihak korban, Agustine sudah mencoba untuk menyelesaikan masalah ini secara kekeluargaan.
Beberapa kali ia mencoba untuk menghubungi Olivia Nathania dan juga menemui Nia Daniaty untuk mencari jalan keluar atas masalah ini.
Sayangnya, respon Nia Daniaty sendiri cukup mengejutkan lantaran dirinya berusaha tidak ingin dilibatkan dalam masalah ini.