Kini, Sunan Kalijaga siap memberikan bantuan hukum pada para wanita yang pernah dilecehkan Mansyardin Malik.
"Karena menurut klien kami, sosok yang dia temui pada saat pengajian di daerah rumah ya itu, bapak M ini bersama keluarganya, ada istrinya, anaknya berinisial TM, dan anak perempuannya," ujar Sunan Kalijaga, melansir Tribunnews.
Maka, si S menilai sosok Mansyardin Malik ini adalah kepribadian yang baik dan agamis.
"Sehingga ada (pemikiran) sosok ini baiklah, tokoh Agama lah, gak mungkin macem-macem, jadi percaya."
"Seolah-olah dia tuh orang yang sangat soleh, alim, untuk melakukan perbuatan yang justru melanggar Agama."
"Melakukan hubungan intim di luar nikah itu haram," ungkapnya.
Sunan Kalijaga menyebut, wanita berinisial S ini klien nya.
Ia menjelaskan kronologi atas kasus dugaan pelecehan seksual yang dialami S.
"(Awalnya) tansaksi jual beli rumah yang katanya mau dibeli sama bapak M ini."