2. Minum pil antijamur
Ini dapat digunakan untuk mengobati kasus panu yang lebih serius atau berulang.
Atau, dalam beberapa kasus, mereka dapat digunakan karena dapat memberikan resolusi infeksi yang lebih sederhana dan lebih cepat.
Obat-obatan ini diberikan dengan resep dan dapat memiliki efek samping sehingga tak bisa sembarangan dalam mengonsumsinya.
Jadi, penting untuk diawasi oleh dokter saat menggunakan pil antijamur ya.
3. Menggunakan minyak esensial
Ternyata minyak esensial bisa digunakan untuk membantu menghilangkan panu.
Dilansir olehKompas.comdariHealthline, banyak minyak esensial yang bersifat antijamur dan antimikroba.
Selain itu, minyak esensial juga bersifat anseptik, antiflamasi,astrigen dan fungisida.
Beberapa minyak esensial dari tanaman seperti citronella, geranium, serai, eucalyptus, danpeppermint, telah diuji secara khusus untuk melawan jamur dan hasilnya ternyata efektif.