Suar.ID - Beberapa waktu lalu, Celine Evangelista akhirnya bertemu dengan Bimo Aryo.
Untuk diketahui, Bimo Aryo ini merupakan seorang presenter dan vlogger asal Indonesia yang membuka praktek Chiropractic yang diberi nama Kretek Abal2.
Celine Evangelista sendiri nampak tertarik untuk dikretek oleh Bimo Aryo.
Usut punya usut, keinginannya muncul usai istri Stevan William ini bertemu dengannya di program acara Kopi Viral Trans TV belum lama ini.
Ketika kretek ini berlangsung, nampak tato bertuliskan hal ini di tubuh Celine Evangelista tepat di bagian lengan terekam.
Momen ini diketahui dari video yang diunggah di kanal YouTube Beemz Aryo pada Jumat (17/9).
“Gue tertarik pengen coba kretek-kretek gitu, “ ungkap Celine Evangelista yang dikabarkan masih tak tinggal seatap dengan Stefan William.
Bimo Aryo sendiri memerlukan waktu dan tempat yang pas untuk mengkretek pasiennya ini.
Dikarenakan hal ini, Celine pun gagal dikretek saat mereka bertemu di acara televisi kala itu.
“Sulit sekali untuk fokus di acara live banyak suara karena itu harus bener-bener fokus kan, “ beber Bima Aryo.