Pihaknya pun mempercayakan kasus pembunuhan ini pada kepolisian.
"Pihak kepolisian sampai saat ini masih bekerja keras pagi siang malam, kita tunggu saja hasilnya seperti apa."
"Saya doakan supaya cepat terungkap," katanya.
Yosef dan istri mudanya ini sebelumnya sempat kembali diperiksa pada Selasa (31/8) hingga Rabu (1/9).
Keduanya ini diperiksa bersama sejumlah saksi.
Pemeriksaan lanjutan ini dilakukan usai Polres Subang dan Polda Jabar ini melakukan olah TKP dengan melibatkan anjing pelacak.
Saksi lihat sosok misterius
Seorang saksi mata dalam kasus pembunuhan Tuti dan Amalia, sempat melihat mobil Alphard ini sedang diparkirkan oleh seseorang sebelum akhirnya korban ditemukan tewas di dalam bagasi.
Ajat (46) yang merupakan warga sekita, mengaku sempat lewat di depan rumah korban pada Rabu (18/9) pagi.