Suar.ID – Banyak orang menyukai kopi.
Kopi disebut-sebut memiliki efek yang bagus bagi tubuh.
Mengutip laman Tribun Kaltim, beberapa manfaat minum kopi seperti meningkatkan memori, membantu metabolisme tubuh, melindungi organ hati, melancarkan pencernaan, hingga mengurangi depresi dan stres.
Meski demikian, mengonsumsi kopi dalam jumlah banyak ternyata tidak dianjurkan.
Kopi bisa menyebabkan seseorang mengalami kecemasan, gugup, sakit perut, dan suasana hati yang tegang.
Melansir dari The Healthy via Kompas.com, American Heart Association menjelaskan, efek kecemasan akibat ketergantungan kafein bisa berdampak buruk bagi kesehatan.
Penulis buku The Flexitarian Diet Jackson Blatner mengungkapkan kepada Huffington Post, Rabu (6/12/2017), mengonsumsi kopi secara berlebihan dapat membuat seseorang terguncang dan gemetaran.
Oleh karena itu, Blatner menyarankan untuk melakukan caffeine withdrawal (berhenti mengonsumsi kafein) jika dirasa tingkat konsumsi kafein sudah tidak wajar.
Ternyata, ada dua metode yang bisa dilakukan pecandu untuk menghentikan ketergantungan kafein: