Follow Us

Belum Selesai Perkarakan Kasus Dewa Panci, Roy Suryo kini Angkat Bicara Soal Kasus Akses Ilegal Dokter Richard Lee: Ini Mirip Kasus Pencemaran Nama Baik Saya

Ervananto Ekadilla - Jumat, 13 Agustus 2021 | 17:16
Roy Suryo buka suara soal kasus Dokter Richard Lee.
Tribunnews

Roy Suryo buka suara soal kasus Dokter Richard Lee.

"Nah ketika sudah diganti password, karena IG bisa juga diakses melalui induknya, yaitu Facebook, Richard Lee sempat melakukan akses IG yang sudah menjadi barang bukti yang disita oleh kepolisian, ini masalahnya," jelas Roy Suryo.

Sehingga, akses akun IG yang dilakukan Richard Lee dinilai sebagai illegal access.

Dr Richard Lee tidak ditahan oleh Polda Metro Jaya
Instagram

Dr Richard Lee tidak ditahan oleh Polda Metro Jaya

Baca Juga: Ogah Disebut Sebagai Petabri Alias Pelaku Tabrak Lari Lucky Alamsyah, Roy Suryo Semprot Yang Bintang Sinetron: Kesannya Saya yang Nabrak, Padahal Cuma Penumpang

"Karena alat yang sudah jadi barang bukti, kemudian diakses secara tidak berhak oleh dr Richard Lee."

"Ini yang sebenarnya terjadi,"

"Kemudian, penangkapan terhadap yang bersangkutan," ungkap Roy Suryo.

Lebih lanjut, Roy Suryo mengapresiasi langkah kepolisian.

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Roy Suryo mengaku nggak Tahu kalau Lucky Alamsyah adalah Artis Ternama, Pas Muda ke Mana aja?

"Saya juga mengapresiasi apa yang dilakukan kepolisian, menangkap, mengambil keterangan, tapi tidak kemudian menahan."

"Karena sesuai dengan banyaknya permintaan yang menilai dr Richard Lee tidak layak untuk ditahan," ungkap Roy Suryo.

Roy Suryo juga membandingkan kasus serupa yang pernah dialaminya saat berseteru dengan Lucky Alamsyah beberapa waktu lalu.

Source : Kompas TV, Tribunnews

Editor : Suar

Baca Lainnya

Latest