Suar.ID -Untuk memenuhi nutrisi anak-anak dalam masa tumbuh kembangnya, asupan makanan yang bergizi menjadi kunci utama.
Sayangnya, setiap ibu biasanya menghadapi tantangan agar anak suka makan sayur.
Ada saja alasan dari buah hati untuk menolak makan sayur dan buah yang disajikan oleh ibunda.
Dari yang rasanya tidak sesuai selera, warnanya yang tidak menarik, dan beragam alasan lainnya.
Kini, anda tak perlu khawatir lagi karena masih ada cara mengatasi anak sulit makan sayur ini.
Sebelumnya kita sebagai orang tua memang perlu memperhatikan beberapa hal ketika menyajikan sayur dan buah untuk buah hati kita.
Dikutip dariKontan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan orang tua agar anak suka makan sayur.
Selain agar asupan untuk anak lebih seimbang, manfaat dari sayur dan buah sangat penting untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral harian.
Sehingga hal pertama yang perlu dilakukan ayah dan bunda ketika menyajikan sayur dan buah adalah komposisi sajian.