Sejak awal ketika komentar pedas Laura diketahui oleh Shandy, tampak jelas bahwa ibu Claire ini marah dan tak terima.
"Saya pastikan kita bertemu," tulis Shandy waktu itu untuk melayangkan ultimatum.
Meski begitu dikutip darikompas.com, Shandy Aulia merasa tak sakit hati dengan kata-kata yang ditulis oleh Laura.

Unggahan Hotman Paris tentang Shandy Aulia meminta bantuan hukum.
Masih mengutip darikompas.com, Laura sendiri sudah menyampaikan permintaan maaf.
Namun, pihak Shandy tetap membawa kasus ini ke jalur hukum.
Bagi Shandy Aulia, ia sebenarnya tak marah dengan ucapan Laura karena setiap cara yang ia lakukan dalam merawat Claire tidak ada yang asal-asalan.
"Aku enggak merasa sedih atau sakit hati gimana ya, karena I know claire, she is healthy, smart, terfasilitasi, diberkati Tuhan. Aku enggak feel gimana," ujar Shandy dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo, Selasa (6/7/2021).
Seperti halnya keputusan Shandy memberi MPASI untuk Claire sebelum 6 bulan.
Hal itu ia lakukan juga atas dasar rekomendasi dokter, tidak sekedar keputusan asal saja.